Senin, 26 November 2012

SENYUM PEMBAWA MASALAH

Jenis Jenis Senyuman Pembawa Masalah

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjSmQ2NDt6kNlr8vVm3d6q_2pdptNkrKHLMsGc7-9S_qF2XA-vaxxKNarZk5npXcQh-MQTcp1ekV_6nMGYpdBoHdot04dRUdDxsguCYPKtEtx27p_Kw6Hz01Hj7tIt4XXr8x369yLUWiHA/s320/MonkeySmile-732357.jpg
Senyuman Anda dapat menimbulkan kesan pertama pada orang lain. Hal itu menurut penelitian tim dari Glasgow-based Go Group, sebuah perusahaan pelatihan bisnis, di Inggris.

Kesan dari senyuman Anda tentu saja bisa baik, tapi bisa juga buruk. Tim meneliti pun bagaimana senyuman dapat memberikan kesan positif pada klien. Mereka menemukan, senyuman yang tampak terlalu cepat dan tidak terlihat pada mata dapat mengirim sinyal bahwa Anda tidak memiliki ketulusan.
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgt6O7_4XfXnjwqOwZ34y_gGIOdgoC3tBWUzuNEJ6RKpGurrsp-xCdFs5NBs_P5lZ3S0D6lwbdvBX8qipks077Cx_z3hTuADyNpb2E7e9_guPLdSrUWxWxEBkce5qcaQ7X_GHISjrHrfdUw/s400/monkey+smile.jpg
Ada tiga tipe senyuman yang bisa menampilkan kesan buruk pada pada klien, dan sebaiknya Anda hindari, yaitu :

- Senyum antusias : Senyum lebar, yang cepat dan menunjukkan seluruh gigi serta mata terbuka. Hal ini menunjukkan Anda terlalu berlebihan dan ambisius.

- Senyum dingin : Senyum terlihat konstan, cepat dan tatapan mata kosong. Ini mengesankan Anda tidak tulus.

- Senyum robot : Bibir yang menyungging kecil, dan senyuman terasa cepat. Senyuman robot ini menandakan hanya melakukannya atas nama kesopanan dan berkesan dingin.

http://www.monyetpinter.com/media/happy_monkey.jpg
"Studi menunjukkan orang yang senyum lebih lambat, ekspresi wajahnya terlihat lebih asli dan alami," kata Lesley Meechan dari "Glasgow-based Go Group" seperti dikutip dari Idiva.com

Lalu, hindari juga terlalu banyak tersenyum dalam dunia profesional. Hal itu karena Bridget Hanna, seorang psikolog, senyum setiap waktu membuat kesan berlebihan dan menurunkan status seseorang.

MENGETAHUI ORANG CERDAS DAN ORANG PINTAR

Bagaimana Sih Orang Cerdas Dan Pintar itu ???



Assalamu,alaikum sobat onliner,
kemaren abis browsing, dan liat artikel bagus,

ternyata spesifikasi orang pinta n cerdas dah diterangkan oleh agama Islam 1400 tahun yang lalu, benar-benar luar biasa.

langsung aja,
pasang dehhh....
9



Bismillah ar-Rahman ar-Rahim

Berikut ini ciri-ciri orang yang cerdas menurut al-Qur'an dan Hadits yang bisa saya himpun. Seseorang dikatakan cerdas bila memiliki semua unsur di bawah ini, bukan hanya salah satu saja dari unsur di bawah ini. Ciri-ciri orang cerdas di bawah ini ternyata sudah menyangkut 3 unsur kecerdasan, yakni kecerdasan intelejensia, emosional dan spiritual. Bahkan saya sendiri kaget melihat hasil yang saya daftar sendiri ini. Ide dari tulisan ini sendiri sebenarnya berasal dari tulisan John Taylor Gatto di Yes! Magazine berjudul Higher Education yang menyebutkan 12 ciri orang yang terdidik yang dalam salah satu pointnya menyebutkan bahwa ciri orang terdidik adalah menerima kematian. Tentu saja saya penasaran untuk mempelajari lebih lanjut di dalam al-Qur'an, karena menerima kematian adalah salah satu prinsip dalam Islam.

Semua unsur yang saya ambil ini mengambil dari kata kunci ulil-albab. Saya teringat dulu, ketika guru saya, Ustadz Sumardi Herlambang dari Surabaya, menerangkan kata ulil-albab. Beliau berkata, "Saya tidak bisa menerjemahkan kata ulul-albab, dan seharusnya kata ulil-albab itu jangan diterjemahkan, adapun maknanya silahkan dibaca ayat-ayat tersebut." Penterjemahan saya tentang kata ulul-albab menjadi orang yang cerdas, berdasarkan pernyataan guru saya di atas, tentu saja salah, karena banyak menghilangkan makna kata-kata ulil albab itu sendiri. Tetapi, ketika saya melihat makna yang dikandung ayat-ayat tersebut, yang mirip dengan konsep kecerdasan manusia saat ini, yang menunjukkan pada tiga kelompok kecerdasan, akhirnya saya menafsirkannya sebagai orang cerdas.

Dalam tulisan ini, pertama, saya akan menuliskan ringkasannya, kemudian baru saya menuliskannya secara lengkap beserta dalil yang saya gunakan.

  1. Selalu ingat mati dan mempersiapkan dirinya untuk bekal akhirat.
  2. Memikirkan jaminan kehidupan untuk dirinya dan juga orang lain serta generasi masa depan di dunia ini.
  3. Mempersiapkan bekal atau memikirkan kehidupannya di dunia. Serta memanfaatkan semua potensi yang saat ini dimilikinya untuk menyiapkan kemungkinan buruk yang mungkin menimpanya di masa depan.
  4. Mengamati dan menganalisa potensi alam serta memaksimalkannya untuk kepentingan diri sendiri pada khususnya dan manusia pada umumnya.
  5. Lebih memilih kebaikan daripada keburukan meskipun keburukan itu menarik hati.
  6. Mau belajar dari kisah-kisah orang terdahulu. Baik pelajaran yang membawa kebaikan maupun pelajaran yang membawa keburukan.
  7. Mau bersabar dan yakin bahwa setiap permasalahan pasti ada solusinya.
  8. Siap dalam menghadapi kematian, karena tahu, tidak ada yang abadi di dunia ini.
  9. Hati-hati dalam bertindak, karena dia yakin bahwa setiap tindakannya dapat berakibat buruk juga baik pada diri sendiri maupun pada orang lain.
  10. Mampu mengambil hikmah atau pelajaran dari setiap kejadian yang ada.
  11. Tidak mencari-cari permasalahan.
  12. Memenuhi janji
  13. Menjalin silaturrahim, menjalin hubungan dengan orang lain.
  14. Memberikan manfaat bagi orang lain, serta menolak kejahatan dengan cara yang baik.
  15. Memilih jalannya sendiri yang menurutnya paling baik tanpa pengaruh orang lain.


Selalu ingat mati dan mempersiapkan dirinya untuk bekal akhirat.

الْكَيِّسُ مَنْ دَانَ نَفْسَهُ وَعَمِلَ لِمَا بَعْدَ الْمَوْتِ

Orang yang cerdas ialah orang yang mengendalikan dirinya dan bekerja untuk kehidupan setelah kematian.

TANDA HARI KIAMAT


A. Pengertian / Arti Definisi Hari Kiamat (Hari Akhir)
Hari Kiamat adalah peristiwa di mana alam semesta beserta isinya hancur luluh yang membunuh semua makhluk di dalamnya tanpa terkecuali. Hari kiamat ditandai dengan bunyi terompet sangkakala oleh Malaikan Israfil atas perintah dari Allah SWT.
Setelah semua makhuk yang hidup mati maka Allah SWT akan membali memerintahkan Malaikat Israfil untuk meniup terompet untuk yang kedua kali guna membangunkan orang semua yang telah mati untuk bangkit kembali mulai dari manusia pertama zaman Nabi Adam hingga manusia yang terakhir saat kiamat tiba untuk melaksanakan hari pembalasan.
B. Macam-Macam / Jenis-Jenis Kiamat
Kiamat ada dua macam, yakni :
1. Kiamat Sughra/Sughro (Kiamat Kecil)
Kiamat Sughra adalah kiamat kecil yang sering terjadi dalam kehidupan manusia yaitu kematian. Setelah mati roh seseorang akan berada di alam barzah atau alam kubur yang merupakan alam antara dunia dan akhirat.
Kiamat sughra sudah sering terjadi dan bersifat umum atau biasa terjadi di lingkungan sekitar kita yang merupakan suatu teguran Allah SWT pada manusia yang masih hidup untuk kembali ke jalan yang lurus dengan taubat.
2. Kiamat Kubra/Kubro (Kiamat Besar)
Kiamat kubra adalah kiamat yang mengakhiri kehidupan di dunia ini karena hancurnya alam semesta beserta isinya. Setelah kiamat besar maka manusia akan menjalani alam setelah alam barzah / alam kubur. Lihat Di Sini untuk melihat lebih rinci.
Kiamat kubra akan terjadi satu kali dan itu belum pernah terjadi dengan kejadian yang benar-benar luar biasa di luar bayangan manusia dengan tanda-tanda yang jelas dan pada saat itu segala amal perbuatan tidak akan diterima karena telah tertutup rapat.
C. Tanda-Tanda Hari Kiamat Akan Tiba
Kapan akan datang hari kiamat, tidak seorang pun tahu termasuk Nabi Muhammad SAW. Namun kita dapat mengetahuinya dengan memperhatikan tanda-tanda di mana hari kiamat akan datang, yaitu antara lain :
1. Asap di Timur dan Barat
2. Munculnya Dajjal
3. Muncul binatang melata di bumi (Dabatul Ard)
4. Terbit matahari sebelah barat
5. Turunnya Nabi Isa AS
6. Keluarnya Yakjuj dan Makjuj
7. Gerhana di timur
8. Gerhana di barat
9. Gerhana di jazirah Arab
10. Keluarnya api dari kota Yaman yang menghalau manusia ke tempat pengiringannya
Tambahan :
Persiapkan diri kita sebaik mungkin untuk menghadapi kiamat kecil dan kiamat besar karena itu pasti akan terjadi. Jadilah orang yang beriman dan bertakwa untuk selamat dari siksa neraka dan mendapat surga dari Allah SWT.

TIPS MENGHINDARI KANKER PROSTAT


Jika wanita biasanya dihantui dengan kanker payudara, maka pria pun memiliki masalah yang juga menghantui terutama jika usia sudah mencapai 40 tahun ke atas. Kanker prostat adalah momok yang menakutkan karena seringkali muncul tiba-tiba tanpa menunjukkan gejala tertentu. Penelitian terakhir oleh American Cancer Society bahkan menyebutkan bahwa satu dari enam pria menderita kanker prostat.
Tips Hindari Kanker Prostat
Satu dari enam pria menderita kanker prostat
Kanker prostat memiliki sifat agresif dan dapat menyebabkan munculnya masalah-masalah seksual seperti impotensi, infertilitas, hingga gangguan air seni (urin), dan yang paling menakutkan, kanker prostat dapat menyebabkan kematian.
Kanker prostat umumnya muncul ketika usia sudah tidak muda lagi. Gejala kanker prostat yang tidak spesifik menyebabkan penderita kadang terlambat mengetahui sampai ketika kanker telah memasuki stadium akhir yang sangat berbahaya. Oleh karena itu setiap pria terutama yang telah berusia di atas 40 tahun perlu melakukan pemeriksaan rutin tahunan untuk mengetahui kemungkinan adanya sel kanker dalam dirinya.
Langkah lain yang perlu dilakukan, terutama jika usia masih muda adalah dengan cara menghindari resiko-resiko yang dapat menyebabkan munculnya kanker prostat di kemudian hari. Beberapa penelitian menyebutkan terdapat beberapa tips yang dapat dicoba untuk menghindari resiko terkena kanker prostat. Anda ingin tahu bagaimana caranya? Berikut ini empat tips menghindari terkena kanker prostat.

Menambah Serat dan Asupan Ikan Serta Omega 3

Anda dianjurkan untuk mengkonsumsi makanan yang rendah lemak, tinggi fiber (serat), dan makanan yang mengandung asam lemak omega-3, seperti kacang-kacangan; kacang panjang, tahu sutra, produk kedelai, dan oats. Sayur-sayuran, tomat, dan makanan yang mengandung saus tomat, brokoli, dan produk ikan seperti tuna, sarden, dan salmon.
Sebuah studi di Amerika telah meneliti bahwa laki-laki yang mengkonsumsi ikan lebih dari 3 kali dalam seminggu, lebih sedikit terkena kanker dibandingkan laki-laki yang hanya mengkonsumsi ikan hanya dua kali dalam sebulan. Selain ikan, Anda juga diperbolehkan untuk mengkonsumsi minyak ikan.

Teh Hijau dan Suplemen Vitamin D dan E

Mengkonsumsi teh hijau juga sangat dianjurkan karena teh hijau secara klinis memang terbukti dapat menghambat pertumbuhan sel-sel berbahaya dalam tubuh. Juga dapat diimbangi dengan mengkonsumsi suplemen yang mengandung vitamin E dan vitamin D.

Mengurangi Daging dan Susu

Makanan tinggi lemak ternyata sangat berbahaya bagi kesehatan tubuh. Oleh karena itu Anda dianjurkan untuk mengkonsumsi makanan yang tinggi serat dan menghindari daging dan susu.
Pria Jepang yang masih mengkonsumsi ikan, lebih kecil terkena resiko kanker dibandingkan pria Amerika yang terbiasa untuk mengkonsumsi daging. Mengapa demikian? Daging dan susu ternyata mengandung lemak jenuh yang dapat mengganggu peradangan pada tubuh yang selanjutnya nanti akan mendukung pertumbuhahan sel-sel berbahaya seperti sel tumor.

Konsumsi Kedelai

Pria dianjurkan mengkonsumsi kedelai, atau pun susu kedelai. Sebuah penelitian yang melibatkan sebanyak 12.000 responden, telah menunjukkan bukti bahwa pria yang mengkonsumsi susu kedelai sekali sehari ternyata 70 persen tidak memiliki resiko kanker prostat dari pada mereka yang tidak mengkonsumsinya.
Demikian empat tips sederhana yang bisa anda mulai dari sekarang. Mencegah tentu lebih baik daripada mengobati. Dengan menerapkan konsumsi makanan sehat di atas, ditambah dengan istirahat dan olahraga teratur, anda bisa meminimalkan risiko diri anda menderita kanker prostat di usia tua nanti

10 PENYAKIT PALING BERBAHAYA BAGI PRIA


Penyakit-penyakit tersebut pada umumnya berasal dari akumulasi gaya hidup dan konsumsi makanan tidak sehat yang secara terus menerus dilakukan sampai akhirnya tubuh tidak mampu lagi mengatasi dan menyebabkan fungsi tubuh terganggu.
Untuk lebih jelasnya, berikut ini daftar 10 penyakit paling berbahaya yang sering menyerang pria berdasarkan laporan dari Center for Diseas Control and Prevention (CDC).
1. Serangan Jantung
Di negara Amerika Serikat, serangan jantung adalah penyakit pembunuh pria nomor satu. Jantung membutuhkan darah agar dapat menyuplai oksigen dan nutrisi ke seluruh tubuh. Darah mengalir menuju jantung melalui arteri koroner yang berasal di dasar aorta dan menyebar ke seluruh permukaan jantung. Arteri koroner sangat rentan terjadi penyempitan akibat penumpukan kolesterol. Saat arteri tidak cukup lebar untuk mengalirkan darah, maka suplai darah menuju jantung akan mengalami hambatan.
10 penyakit berbahaya yang menyerang pria
Penyakit jantung
Gejala penyempitan pembuluh darah di jantung pada umumnya ditandai dengan nyeri dada, berkeringat, sesak napas, mual dan gangguan pencernaan. Bila aliran darah dalam jantung berhenti karena proses pembekuan, maka akan menyebabkan serangan jantung yang fatal dan bisa membahayakan nyawa. Pembekuan darah di jantung terjadi bila arteri tidak dapat mengalirkan darah sama sekali. Hal ini di awali dengan detak jantung yang tidak teratur hingga akhirnya terjadi serangan jantung mendadak.
Penyebab serangan jantung adalah riwayat keluarga, kebiasaan merokok, tekanan darah tinggi, diabetes, kadar kolesterol tinggi. Kita memang tidak bisa meminta memiliki riwayat keluarga terkena serangan jantung, namun kita bisa mencegah serangan jantung melalui kebiasaan sehat sejak dini. Hindari merokok dan rajin olahraga pagi membantu kita terbebas dari penyakit jantung.
2. Kanker
Kanker yang paling banyak terjadi pada pria adalah kanker paru-paru. Penyebab terbanyak dari kanker paru-paru adalah kebiasaan merokok. Merokok menyebabkan 90 persen penyakit paru-paru pada pria. Selain kanker paru-paru, merokok juga bisa menyebabkan impotensi, kanker mulut, kanker tenggorokan dan kanker saluran pernapasan. Tembakau yang ada di dalam rokok mengandung nikotin yang bersifat karsenik, baik kepada perokok aktif maupun perokok pasif. Oleh karena itu, pria hendaknya menghentikan kebiasaan buruk merokok untuk menghindari terkena beragam penyakit kanker.
Selain itu, kanker yang sering terjadi pada pria adalah kanker prostat. Kanker prostat pada umumnya terjadi para pria usia senja dan menyerang saluran kencing. Kanker prostat tidak dapat terdeteksi pada usia muda sehingga perlu pemeriksaan secara teratur untuk mencegah kanker berkembang lebih parah. Kanker usus dan kanker testis adalah dua penyakit kanker lainnya yang terjadi pada kaum pria. Pemeriksaan kanker usus dilakukan dengan menganalisa feses penderita. Sedangkan pemeriksaan kanker testis dilakukan dengan menganalisa timbulnya pembengkakan, benjolan dan rasa nyeri yang ditimbulkan.
3. Kecelakaan
Kaum pria adalah golongan manusia yang memiliki hormon adrenalin tinggi sehingga mereka kerapkali melakukan aksi yang membahayakan nyawa. Kegiatan ini beresiko mengundang maut karena bisa saja terjadi kecelakaan yang merenggut korban nyawa. Pria dapat mencegah terjadinya kecelakaan fatal dengan meningkatkan kesadaran untuk menjaga keamanan dan keselamatan diri selama berkendara di jalan raya.
Bagi pengemudi mobil diharuskan memakai sabuk pengaman, sedangkan untuk pengendara motor harus melengkapi diri dengan helm. Saat pria melakukan olahraga di luar ruangan hendaknya juga memakai helm, misalnya olahraga bersepeda, sepatu roda, ski es dan lain-lain. Pemakaian helm dapat melindungi kepala dari kemungkinan terbentur benda keras.
Kecelakaan juga bisa terjadi selama pria berada di rumah akibat ledakan tabung gas dan racun karbonmonoksida. Pastikan semua peralatan telah berada dalam kondisi aman dan jauh dari jangkauan. Hindari pula mengkonsumsi minuman beralkohol selama bekerja sehingga mempengaruhi tingkat kesadaran Anda selama mengoperasikan peralatan mesin.
4. Stroke
Penyakit nomor 4 yang paling membahayakan pria adalah stroke. Penyakit stroke terjadi akibat gangguan aliran darah menuju otak sehingga sel-sel otak tidak berfungsi. Penyempitan pembuluh darah menuju otak, pembekuan darah di otak dan pecahnya pembuluh darah di otak adalah beberapa penyebab utama penyakit stroke. Penderita stroke umumnya mengalami gangguan penglihatan, kesulitan berbicara dengan benar dan kematian organ tubuh sebelah.
Sekali lagi, kebiasaan buruk merokok menjadi penyebab utama mengapa stroke banyak menyerang kaum pria dibanding wanita. Nikotin dan beragam senyawa beracun lain yang terdapat di dalam rokok menyumbat aliran darah menuju otak sehingga gejala-gejala stroke terjadi. Hal lain yang menyebabkan stroke adalah karena faktor keturunan, kadar kolesterol yang tinggi dan tekanan darah tinggi.
5. Penyakit Paru-Paru
Penyakit paru-paru yang umum menyerang laki-laki adalah dari jenis emfisema, pneumonia dan bronkitis. Ketiga penyakit ini disebabkan oleh racun yang terkandung di dalam asap rokok dan masuk ke sistem pernapasan. Manusia yang menghisap asap rokok, baik perokok aktif maupun perokok pasif, dalam darahnya mengandung ribuan zat yang berbahaya. Masuknya racun ke dalam paru-paru menyebabkan berkurangnya kemampuan paru-paru menyebarkan oksigen ke dalam aliran darah.
Gangguan fungsi paru-paru ditandai dengan sesak napas akibat kekurangan oksigen. Sesak napas yang terjadi secara tiba-tiba bisa mengancam nyawa manusia dan mengakibatkan kematian mendadak. Bila manusia berhenti bernapas selama 4 menit maka sudah dipastikan dia akan meninggal. Berbagai penyakit akibat tidak berfungsinya paru-paru bisa dicegah dengan berhenti menjadi perokok, menghindari kebiasaan begadang dan menjaga kebersihan udara lingkungan dengan menanam pohon-pohon hijau.
6. Diabetes
Diabetes penyakit nomor 6 yang berbahaya bagi pria
Penyakit diabetes
Penyakit nomor 6 yang paling membahayakan pria adalah diabetes. Penyakit diabetes disebut juga dengan kencing manis dan penyakit gula darah. Sebagaimana kita tahu, organ pankreas bekerja dalam tubuh manusia dengan menghasilkan hormon insulin yang berfungsi mengubah glukosa menjadi energi. Diabetes terjadi karena kadar insulin dalam darah berada dalam level tidak normal. Kadar insulin sangat rendah dan tidak mampu mengubah seluruh glukosa sehingga sebagian akan dibuang melalui air seni.
Diabetes dapat menyebabkan kegagalan multi-organ bagi penderitanya. Penyakit komplikasi yang timbul akibat diabetes antara lain stroke, jantung, kebutaan, gagal ginjal, kerusakan sistem syaraf, hingga amputasi organ tubuh yang mengalami luka berkepanjangan. Diabetes dapat disembuhkan dengan menyuntikkan hormon insulin ke dalam tubuh dalam jumlah tertentu. Kaum pria dapat mencegah terjadinya penyakit diabetes dengan cara menjaga pola makan yang tepat, berolahraga secara teratur dan menjaga berat badan ideal.
7. Influenza
Penyakit influenza, biasa disingkat sebagai penyakit flu, pada umumnya dianggap remeh oleh sebagian besar masyarakat. Flu bisa terjadi kepada siapa saja, baik laki-laki maupun perempuan. Penyakit ini diakibatkan oleh menurunnya sistem kekebalan tubuh akibat cuaca ekstrim dan pola makan yang tidak teratur. Terjadinya flu seringkali disertai dengan demam, sakit kepala, batuk dan nyeri tenggokan. Kita bisa mencegah terkena penyakit flu dengan cara makan teratur, menghindari memakai barang penderita influenza dan berolahraga secara rutin.
Penyakit flu bisa menjadi penyakit berbahaya dan mematikan bila flu tersebut diakibatkan oleh infeksi virus flu burung (H5M1). Flu burung telah menyebar dan merenggut jutaan nyawa manusia dalam waktu singkat di negara-negara Asia. Tidak mengherankan jika penyakit ini berada pada peringkat ketujuh daftar penyakit yang paling berbahaya bagi pria. Saat ini ahli kesehatan dunia masih meneliti sejumlah vaksin flu burung yang dianggap bisa mencegah meluasnya wabah ini.
Selain itu, penyakit flu yang berbahaya adalah flu yang disertai dengan infeksi bakteri Streptococcus pneumoniae dan menyebabkan penyakit pneumonia. Kita dapat mencegah penyakit pneumonia dengan cara melakukan vaksin pneumokokus. Hindari pula memakai barang-barang pribadi milik penderita agar kita tidak tertular.
8. Bunuh Diri
Walau para pria dari luar terlihat sebagai pribadi jantan yang tangguh, namun dalam beberapa hal mereka miliki jiwa yang lemah. Putus asa dan pemikiran bahwa tidak ada lagi harapan untuk masa depan adalah awal mula aksi bunuh diri. Bunuh diri disebabkan oleh depresi yang berlebihan dalam melihat kenyataan hidup. Gejala-gejala depresi antara lain sulit tidur, sulit berkonsentrasi, tidur tidak nyenyak, tidak selera makan dan berkurangnya kemampuan berkomunikasi dengan orang lain.
Bunuh diri memang bukan suatu penyakit secara fisik layaknya stroke, diabetes dan serangan jantung. Namun bunuh diri memberi andil sebagai penyebab nomor 8 mengapa banyak pria di dunia ini meninggal dunia. Kita bisa mencegah lebih banyak aksi bunuh diri dengan menerapkan pola hidup syukur, menghargai perbedaan pendapat, mendekatkan diri kepada Tuhan dan lebih banyak bertukar pendapat mengenai masalah-masalah yang terjadi di masyarakat.
9. Penyakit Ginjal
Secara normal, ginjal manusia berfungsi dalam menyaring kotoran yang terkandung dalam darah lalu membuang melalui sistem ekskresi yang berupa urine atau air kencing. Saat ginjal tidak mampu menyaring berbagai kotoran, maka orang tersebut akan mengalami penyakit gagal ginjal. Penurunan fungsi ginjal umumnya terjadi pada orang yang berusia lanjut. Namun penyakit ini bisa juga terjadi kepada anak muda yang kurang mengkonsumsi air putih dalam kegiatan sehari-hari.
Tekanan darah tinggi dan diabetes adalah dua penyakit yang bisa menyebabkan penyakit ginjal. Penyakit ini kerap terjadi kepada para pekerja yang memiliki waktu berlama-lama untuk duduk dan lupa minum air. Kita bisa mencegah penyakit gagal ginjal dengan cara menghentikan kebiasaan merokok, tidak mengkonsumsi alkohol, dan minum air putih dalam jumlah cukup setiap hari.
10. Penyakit Alzheimer
Selanjutnya, penyakit yang menduduki peringkat kesepuluh sebagai penyakit paling berbahaya bagi pria adalah penyakit alzheimer. Penyakit alzheimer adalah penyakit yang menyebabkan berkurangnya kemampuan berpikir dan berbahasa manusia secara berangsur-angsur. Bisa dikatakan bahwa alzheimer adalah pencuri memori atau ingatan manusia. Seorang pria, umumnya para orang tua, yang terkena penyakit ini akan lupa identitas diri, keluarganya dan ingatan masa lalunya.
Sama halnya dengan penyakit demensia, belum diketahui secara pasti apa penyebab penyakit alzheimer. Meski demikian, para ahli medis memperkirakan tekanan darah tinggi, kebiasaan merokok, diabetes, dan kolesterol tinggi sebagai awal mula menurunkan kemampuan ingatan manusia. Para pria bisa mencegah kemungkinan terkena penyakit alzheimer dengan mengindari rokok, menjaga kebugaran tubuh dan aktif bersosial dengan orang-orang di sekitar.
Itulah daftar 10 penyakit paling berbahaya yang sering terjadi kepada pria. Beberapa diantara bisa mengancam nyawa, sedangkan lainnya bisa membahayakan keselamatan diri. Kita bisa mencegah terjadi penyakit-penyakit di atas dengan cara menerapkan pola hidup sehat dan tetap menyayangi keluarga. Semoga informasi kali ini berguna untuk Anda. Mari berperilaku sehat untuk masa depan yang lebih baik!

BAHAYA MENGUPIL

Mengupil Membahayakan Tubuh

bahaya!

Bagi beberapa orang mengupil adalah salah satu kegiatan yang sangat mengasyikkan dan juga menyenangkan. Tapi mengupil terlalu sering ternyata bisa sangat berbahaya bagi kesehatan dan tubuh seseorang.

Berdasarkan survei yang dilakukan oleh tim peneliti dari Wisconsin dengan melibatkan 200 partisipan, diketahui bahwa rata-rata seseorang mengupil sebanyak 4 kali sehari yang dilakukan saat sedang senggang atau ketika sedang santai.

Mengupil adalah kegiatan yang positif karena membantu membersihkan hidung dari kotoran atau benda asing yang masuk dan menempel pada hidung dengan menggunakan jari. Meskipun kegiatan yang umum, tapi bagi budaya tertentu cenderung tabu karena bisa menimbulkan perasaan jijik dan geli bagi orang lain yang melihatnya.

Upil yang ada di lubang hidung ini sebenarnya terbentuk dari lendir yang mengering. Membran mukosa di rongga hidung akan terus menerus menghasilkan lendir basah yang berfungsi menghilangkan debu dan juga benda-benda asing lainnya yang masuk ke hidung. Lendir yang mengering ini akan menyebabkan sensasi iritasi yang kadang menimbulkan rasa gatal dan memicu orang untuk mengupil.

Seperti dikutip dari eHow, ada beberapa alasan yang seringkali membuat seseorang harus mengupil.

Sedang bengong atau memikirkan sesuatu
Penyebab paling umum orang mengupil terjadi ketika seseorang sedang tidak memikirkan apa-apa, bingung atau bosan. Tindakan ini hampir sama dengan kebiasaan menggigit kuku atau mengisap jempol, karenanya tak jarang orang tanpa sadar melakukannya di depan umum.

Menghilangkan iritasi
Hidung memiliki kecenderungan menjadi kering dan teriritasi oleh hal-hal seperti alergi, bahan kimia dan polusi udara. Saat hidung mengalami iritasi, maka akan timbul rasa gatal dan keinginan untuk menggaruk melalui cara mengupil.

Untuk menghilangkan sekresi hidung
Ketika sedang pilek, infeksi sinus dan alergi bisa menyebabkan sekresi hidung atau lendir meningkat. Sekresi ini seiring waktu akan mengering yang membuat seseorang sulit bernapas. Karenanya seseorang akan mengupil untuk membuat napasnya lega dan menghilangkan penumpukan lendir.

Gangguan obsesif-kompulsif
Salah satu tanda gangguan obsesif kompulsif adalah suka mengupil yang disebut dengan rhinotillexomania. Mengupil dilakukan untuk meringankan perasaan-perasaan negatif yang mengganggu pikirannya, karenanya seringkali ia mengupil di depan umum dan tidak melihat kondisi di sekitarnya. Orang dengan gangguan ini membutuhkan bantuan medis atau psikolog.

Satu hal yang pasti adalah selalu mencuci tangan sebelum dan sesudah mengupil, memotong kuku dan jangan menarik upil terlalu keras agar tidak melukai lapisan di dalam hidung.

Tapi jika seseorang terlalu sering mengupil bisa menyebabkan hidung menjadi kering yang dapat memicu perdarahan. Hal ini karena secara alami hidung tetap membutuhkan pelumas setiap saat untuk mencegahnya dari kekeringan.

Sedangkan jika seseorang jarang mengupil, maka lendir yang bercampur dengan kotoran tersebut akan semakin mengeras yang menghambat pernapasan (sulit bernapas) serta membuat hidung tidak lagi bisa efektif menyaring benda-benda asing dari luar.

Akibat keseringan mengupil adalah:

1. Mudah terkena flu
Virus flu bisa melewati selaput lendir yang salah satunya terdapat di dalam hidung. Memasukkan jari-jari yang terkontaminasi virus ini ke dalam hidung bisa menyebabkan seseorang terkena flu yang disebabkan oleh diri sendiri. Dalam beberapa hari ke depan, seseorang bisa saja mengalami flu, tenggorokan gatal dan serangan bersin-bersin.

2. Mimisan
Jika terlalu sering mengupil atau mengupil dengan keras bisa menyebabkan kerusakan pada lapisan di hidung yang berfungsi melindungi tubuh dari bakteri dan benda-benda asing di udara, sehingga memicu terjadinya mimisan.

3. Infeksi
Selain infeksi virus flu, terlalu sering mengupil menyebabkan kuman dan bakteri lebih mudah masuk ke hidung dan menyebar ke bagian tubuh lain.

4. Merontokkan rambut hidung
Ketika mengupil secara konsisten dan terus menerus akan menyebabkan rambut hidung rontok. Padahal rambut ini memiliki fungsi penting untuk menyaring debu dan polutan di udara. Tanpa rambut hidung akan membuka jalan bagi semua jenis penyakit dan infeksi masuk ke dalam tubuh.

5. Bisa meninggal
Kondisi ini bisa terjadi jika seseorang berusaha mengeluarkan upil yang besar. Karena di dalam hidung ada tulang yang disebut tulang ethmoid, tulang ini memisahkan hidung dari otak. Jika saat mengupil seseorang menusuk tulang ini, maka cairan di otak bisa bocor yang menyebabkan meningitis.

MENURUNKAN BERAT BADAN

Cara Menurunkan Berat Badan - Bagi pembaca sekalian yang merasa badannya terlalu 'berisi', mungkin postingan kali ini bisa dijadikan referensi buat kalian. Ya! Badan yang terlalu berat mungkin bisa mengganggu aktivitas kalian sehari-hari. Tak dipungkiri sekarang ini banyak orang yang memiliki berat badan lebih, ingin menurunkan berat badannya. Dan sebaliknya orang yang memiliki berat badan kurang, ingin menaikkan berat badannya. Untuk itu kali saya akan membagikan sedikit tips atau cara menurunkan berat badan bagi yang menginginkannya. Berikut caranya:
1. Memperhatikan jenis makanan - minuman yang dikonsumsi
Intinya semua makanan, selama memiliki kandungan gizi yang baik dan seimbang, adalah makanan yang baik. Makanan - minuman yang kita konsumsi bisa mengandung karbohidrat, lemak, protein, vitamin dan mineral. Karbohidrat, lemak dan protein akan mengalami metabolisme, dan akan jadi energi yang dibutuhkan tubuh untuk aktivitasnya. Kalau berlebih maka karbohidrat akan disimpan dibawah jaringan kulit, bukan di jaringan otot, dalam bentuk glikogen, demikian juga dengan lemak dalam bentuk asam lemak dan kolesterol. Sedangkan protein, biasanya dalam bentuk asam amino, dan yang namanya asam amino tidak ada bentuk simpanannya, adapun hasil buangan lain, berupa gas dan bau. Maka, penting dalam usaha menurunkan berat badan, untuk membatasi makanan - minuman dengan kandungan karbohidrat dan lemak tinggi, sementara makanan - minuman berprotein tinggi dianjurkan, karena protein (asam amino) merupakan bahan penting dalam berjalannya proses metabolisme, apalagi metabolisme karbohidrat dan lemak.
Akan bagus juga kalau banyak memakan buah-buahan dan sayuran yang banyak mengandung vitamin dan mineral yang juga penting bagi tubuh, bukan yang banyak mengandung karbohidrat dan lemak, seperti durian dan nangka. Buah-buahan memberikan sumbangan serat, dan serat sangat dibutuhkan untuk "mengikat" kelebihan lemak saat makan, oleh karena itu dianjurkan untuk mengkonsumsi serat setidaknya 8 gram sehari. Mangga termasuk buah yang kaya akan serat dan vitamin C, sehingga baik untuk dikonsumsi. Pisang, tinggi kadar vitamin C, namun juga tinggi karbohidratnya. Sedangkan semangka, lebih banyak kandungan air, tetapi kaya akan antioksidan. Sebaiknya Anda mengkonsumsi buah-buahan yang kaya akan serat, seperti pepaya, mangga, dan nanas dalam konsumsi sehari-hari.
2. Mengurangi porsi makan.
Tapi ingat, mengurangi porsi makannya harus perlahan dan bertahap, jangan langsung dikurangi sampai setengahnya, karena perubahan yang tiba-tiba ini malah akan membuat kita gampang merasa lapar dan bisa muncul keluhan lainnya, seperti pusing-pusing dan lemas. Itu yang tidak kita harapkan.
3. Minum air putih. 
Tahukah anda kalau tubuh manusia itu 70 - 80 %nya adalah air ? Jadi bisa dimengerti kenapa kita dianjurkan meminum air putih. Jika kadar air dalam tubuh kita dibawah nilai normalnya, maka kita akan mengalami dehidrasi. Untuk itu, sangat dianjurkan untuk minum air putih sampai 6 - 8 gelas perharinya.
Air penting bagi kita sebagai katalisator metabolisme dalam tubuh, terutama metabolisme karbohidrat dan lemak. Dengan banyak minum air, maka diharapkan karbohidrat dan lemak yang ada pada makanan dan yang tertimbun dalam tubuh bisa termetabolisme cukup banyak dan penimbunannya berangsur berkurang.
Air juga penting sebagai pengencer. Darah kita itu selain mengandung sel-sel darah dan trombosit, juga mengandung senyawa lain, seperti nutrisi, hasil metabolisme dan absorpsi, yang akan didistribusikan sampai ke seluruh bagian tubuh untuk kebutuhannya. Dengan begitu, bisa dibayangkan bahwa darah kita pekat sekali dengan semua itu, akibatnya aliran darah jadi tidak optimal, kalau sudah begitu besar kemungkinannya ada yang malah bisa mengendap di dinding pembuluh darah, menyempitkan pembuluh darah itu sendiri, apa jadinya kalau pembuluh darah di organ penting yang menyempit.
4. Olah raga.
Olah raga memang diakui bisa membantu untuk menurunkan berat badan. Prinsipnya adalah pembakaran kalori dari timbunan karbohidrat dan lemak yang ada di tubuh. Olah raga dengan cukup intens pada beberapa bagian tubuh tertentu yang ada timbunan lemak dan karbohidrat, maka timbunan itu akan hilang, dan digantikan pembentukan jaringan otot. Kita semua tahu, kalau pembentukan jaringan otot lebih baik daripada jaringan lemak. Yang jelas olah raga harus dilakukan rutin, dan jangan memaksakan diri.
5. Disiplin 
Kalau anda ingin menurunkan berat badan, pertama kali anda harus tanamkan dalam diri anda sikap disiplin. Anda harus disiplin untuk melakukan apapun yang bisa membantu anda agar bisa menurunkan berat badan. Jika anda tidak bisa disiplin, maka anda tidak akan pernah berhasil mencapai apa yang anda inginkan.

CIRI ORANG YANG MENCINTAIMU

Ciri-ciri Orang Yang Mencintaimu -   Bagi kalian yang masih belum tahu siapa orang yang benar-benar mencintai kalian di dunia ini, mungkin postingan ini bisa bermanfaat. Karena dalam kesempatan ini saya akan memposting tentang Ciri-ciri Orang Yang Mencintaimu. Siapa Orang Yang Mencintaimu itu?
1. Orang yang mencintai kamu tidak pernah bisa memberikan alasan kenapa ia mencintai kamu, yang ia tahu dimatanya hanya ada kamu satu-satunya.
2. Orang yang mencintai kamu selalu menerima kamu apa adanya,dimatanya kamu selalu yang tercantik/tertampan walaupun mungkin kamu merasa berat badan kamu sudah berlebihan atau kamu merasa kegemukan.
3. Orang yang mencintai kamu selau ingin tau tentang apa saja yang kamu lalui sepanjang hari ini, ia ingin tau kegiatan kamu
4. Orang yang mencintai kamu akan mengirimkan sms seperti “selmat pagi” “selmat haru minggu” “selamat tidur”, walaupun kamu tidak membalas pesannya
5. Orang yang mencintai kamu  Kalau kamu berulang tahun dan kamu tidak mengundangnya setidaknya ia akan telpon untuk mengucapkan selamat atau mengirim sms.
6. Orang yang mencintai kamu akan selalu mengingat setiap kejadian yang ia lalui bersama kamu, bahkan mungkin kejadian yang kamu sendiri sudah lupa setiap detailnya, karena saat itu adalah sesuatu yang berharga untuknya.
7. Orang yang mencintai kamu selalu mengingat tiap kata2 yang kamu ucapkan bahkan mungkin kata2 yang kamu sendiri lupa pernah mengatakannya.
8. Orang yang mencintai kamu akan belajar menyukai lagu-lagu kesukaanmu, bahkan mungkin meminjam CD/kaset kamu,karena ia ingin tau kesukaanmu, kesukaanmu kesukaannya juga.
9. Orang yang mencintai kamu Kalau terakhir kali ketemu, kamu sedang sakit flu, terkilir, atau sakit gigi, beberapa hari kemudian ia akan mengirim sms atau menelponmu dan menanyakan keadaanmu.. karena ia mengkhawatirkanmu.
10. Orang yang mencintai kamu Kalau kamu bilang akan menghadapi ujian ia akan menanyakan kapan ujian itu dan saat harinya tiba ia akan mengirimkan sms “good luck” atau menelponmu untuk menyemangati kamu.
11. Orang yang mencintai kamu akan memberikan suatu barang miliknya yang mungkin buat kamu itu ialah sesuatu yang biasa, tapi itu ialah suatu barang yang istimewa buat dia.
12. Orang yang mencintai kamu akan terdiam sesaat,saat sedang berbicara ditelpon dengan kamu, sehingga kamu menjadi binggung saat itu dia merasa sangat gugup karena kamu telah mengguncang dunianya.
13. Orang yang mencintai kamu selalu ingin berada didekatmu dan ingin menghabiskan hari2nya denganmu.
14. Orang yang mencintai kamu Jika suatu saat kamu harus pindah ke kota lain untuk waktu yang lain ia akan memberikan nasehat supaya kamu waspada dengan lingkungan yang bisa membawa pengaruh buruk bagimu.
15. Orang yang mencintai kamu bertindak lebih seperti saudara daripada seperti seorang kekasih.
16. Orang yang mencintai kamu sering melakukan hal-hal yang konyol spt menelponmu 100x dalam sehari, atau membangunkanmu ditengah malam karena ia mengirim sms atau menelponmu. karena saat itu ia sedang memikirkan kamu.
17. Orang yang mencintai kamu kadang merindukanmu dan melakukan hal2 yang membuat kamu jengkel atau gila, saat kamu bilang tindakannya membuatmu terganggu ia akan minta maaf dan tak kan melakukannya lagi
18. Orang yang mencintai kamu, Jika kamu memintanya untuk mengajarimu sesuatu maka ia akan mengajarimu dengan sabar walaupun kamu mungkin orang yang terbodoh di dunia!
19. Orang yang mencintai kamu Kalau kamu melihat handphone-nya maka namamu akan menghiasi sbgn besar “INBOX”nya.Ya ia masih menyimpan pesan dari kamu walaupun pesan itu sudah kamu kirim sejak berbulan2 bahkan bertahun2 yang lalu.
20. Orang yang mencintai kamu, Dan jika kamu menghindarinya atau memberi reaksi penolakan, ia akan menyadarinya dan menghilang dari kehidupanmu walaupun hal itu membunuh hatinya. Karena yang ia inginkan hanyalah kebahagiaanmu.
21. Orang yang mencintai kamu, Jika suatu saat kamu merindukannya dan ingin memberinya kesempatan ia akan ada disana menunggumu karena ia tak pernah mencari orang lain.

MENGOBATI RADANG TENGGOROKAN



Cara Mengobati Radang Tenggorokan -  kali ini akan membahas mengenai cara mengobati radang tenggorokan. Mungkin dari pembaca sekalian ada yang sedang mengalami masalah pada tenggorokan. Mungkin karena kalian makan atau minum sembarangan.

Radang tenggorokan merupakan salah satu penyakit didalam rongga tenggorokan kita, biasanya terasa sakit ketika kita menelan sesuatu. Radang tenggorokan jangan dibiarkan berbahaya karena bisa berakibat fatal.

Radang tenggorokan merupakan suatu penyakit yang ditandai dengan peradangan pada daerah tenggorokan. Radang tenggorokan dikategorikan sebagai radang tenggorokan kronis, jika berlangsung lebih dari tiga minggu.

Obat penyakit radang tenggorokan
Terdapat banyak penyebab radang tenggorokan diantaranya adalah infeksi virus, infeksi bakteri dan atau jamur, alergi, asam refluk disease, peradangan akibat berlebihan pita suara, akibat dari penyakit influenza, batuk berlebihan, kebiasaan merokok dan mengonsumsi minuman beralkohol serta pengobatan asma yang menggunakan kortikosteroid inhalasi.

Selain itu ada penyebab radang tenggorokan lainnya?
  1. Virus, 80 % sakit tenggorokan disebabkan oleh virus, dapat menyebabkan demam .
  2. Batuk dan pilek. Dimana batuk dan lendir (ingus) dapat membuat tenggorokan teriritasi.
  3. Virus coxsackie (hand, foot, and mouth disease).
  4. Alergi. Alergi dapat menyebabkan iritasi tenggorokan ringan yang bersifat kronis (menetap).
  5. Bakteri streptokokus, dipastikan dengan Kultur tenggorok. Tes ini umumnya dilakukan di laboratorium menggunakan hasil usap tenggorok pasien. Dapat ditemukan gejala klasik dari kuman streptokokus seperti nyeri hebat saat menelan, terlihat bintik-bintik putih, muntah – muntah, bernanah pada kelenjar amandelnya, disertai pembesaran kelenjar amandel.
  6. Merokok.
Berikut cara mengobati radang tenggorokan:

- Hindari hidangan yang mengandung kalori tinggi dan tinggi protein, terutama yang berasal dari hewani seperti susu, telur, ikan, ayam, dan daging.
- Konsumsi menu yang cukup mengandung vitamin terutama A, C, E, B6, B1, dan asam folat yang berfungsi meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
- Cukup mengandung mineral kalsium, Fe (besi), zinc, kalium, dan magnesium yang berperan dalam pembentukan sel-sel pertahanan tubuh melawan infeksi.
- Hindari makanan yang merangsang tenggorokan bertambah sakit seperti makanan yang berminyak, gorengan, pedas, asam, terlalu manis, dan terlalu berbumbu.
- Banyak minum air putih.
- Hindari makanan dan minuman dingin.

TIPS MENGHADAPI UN


SOBAT, sebentar lagi kelas 3 SMA & SMP akan menghadapi ujian nasional (UN) dimana menurut sebagian besar dari siswa siswi merupakan sesuatu yang menakutkan menurut sebagian besar dari itu.
padahal kalau dipikir -pikir ujian nasional(UN) merupakan ajang  untuk unjuk kemampuan diri.saat itulah hasil belajar SOBAT dievakuasi. saya akan memberi tips-tips berikut supaya SOBAT dapat santai dalam mengerjakan ujian nasional(UN).tips nya nyaitu:
1. Berdoalah kepada Tuhan dan Mohon Do’a & Restu kepada Orang Tua
· Setiap keberhasilan adanya keikutsertaan Sang penciptadi dalamnya. berdoalah agar diberi kemudahan dalam menghadapi ujian nasional UN.selain itu jadikan UN sebagai ajang untuk mempersembahkan yang terbaik kepada orang tua tercinta. oleh karena itu, mintalah doa & restu kepada orang tua  sebelum UN agar diberi kemudahan dan kelancaran.
2. Perbanyak Latihan Soal
Berlatih mengerjakan soal akan membuat anda terbiasa menghadapi beragam soal. Dengan sering berlatih, penguasaan Sobat terhadap materi semakin baik. Sobat tidak akan cemas atau grogi dalam menghadapi soal UN.
3. Belajar Kelompok
· Dengan belajar kelompok, Sobat dapat berbagi dengan teman yang lain dalam memecahkan soal dan saling menguatkan motivasi belajar. Manfaatkanlah waktu Sobat dengan belajar berkelompok.
4. Biasakan Bersikap Jujur dan Sportif
· UN merupakan ajang yang sangat prestisius. Tidak mengherankan jika ada yang melakukan tindakan tidak terpuji dalam pelaksanaan UN. Misalnya, membeli bocoran soal atau melakukan kecurangan saat UN. Hindari tindakan –tindakan seperti itu. Bersikaplah jujur dan sportif,niscaya Tuhan akan memberi kemudahan.
5. Hindari Belajar Sistem Kebut Semalam (SKS)
Belajarlah jauh-jauh hari sebelum hari UN tiba. Jangan menggunakan system kebut semalam yaitu belajar keras saat UN sudah dekat. Justru pada hari-hari mendekati UN,badan dan pikiran harus rileks. Jaga kondisi tubuh Sobat dengan makan makanan yang bergizi dan beristirahat yang cukup
6. Hindari Kegiatan yang Bisa Mengganggu Konsentrasi Belajar
· Untuk sementara tinggalkan dulu kegiatan/kesenangan/hobi yang bisa mengganggu konsentrasi belajar seperti: bermain play station (PS), chatting di internet (fb/twitt), dan nonton televisi.
Nah, Sobat itu tips-tipsnya semoga kalian yang kelas 3 SMA/SMP semoga setelah membaca ini bisa termotivasi dan juga bersemangat dalam mengerjakaan UN-nya dan semoga Sobat bisa LULUS amien.

Kamis, 22 November 2012

kupu aneh

KUPU KUPU ANEH

Berita Aneh - Di antara banyak hewan yang mungkin akan benar-benar hilang dari bumi ada beberapa spesies yang dapat dikatakan sebagai "karya seni dari alam", itulah kupu-kupu yang berwarna dan bermotif indah yang jumlahnya berkurang dari hari ke hari.

Berikut Ini Daftar 5 Kupu-Kupu Yang Paling Menakjubkan Di Dunia
 

1. Purple Spotted Swallowtail
 
Kupu-kupu Purple Spotted Swallowtail adalah kupu-kupu yang tidak diragukan lagi keindahannya, tapi habitatnya semakin terancam. Hanya dapat ditemukan di dataran tinggi Papua Nugini, kupu-kupu indah ini berasal dari keluarga Papilionidae, dan merupakan kupu-kupu yang sangat langka.
 

2. Red Lacewing
 
Ada banyak jenis kupu-kupu indah yang mendiami daerah-daerah di Filipina, di antaranya adalah jenis Red Lacewing. Kupu-kupu ini bukanlah kupu-kupu yang termasuk dalam kategori terancam punah dan dapat dengan mudah ditemui di India, Nepal, China dan Indonesia. Dengan warna yang mencolok serta pola yang kompleks, kupu-kupu ini memang dapat dikatakan sebuah karya seni.
 

3. Blue Morpho
 
 
Kupu-kupu jenis ini merupakan jenis kupu-kupu yang memiliki warna biru metalik. Di seluruh dunia, rata-rata orang menyukai warna biru, sehingga banyak yang menyukai jenis kupu-kupu ini. Warnanya mengkilap irama sehingga membuatnya beda dalam penampilan. Kupu-Kupu Blue Morpho, memiliki lebar sayap hingga 8 inchi, jenis ini ditemukan di daerah Amerika Tengah dan Selatan serta di Meksiko.
 

4. Leopard Lacewing
 
 
Daerah Timur dunia adalah rumah bagi beberapa spesies kupu-kupu yang menarik, tapi mungkin yang paling mencolok adalah Lacewing Leopard. Berwarna cerah, dengan skema yang benar-benar unik dari pola di sayap. Jenis ini dapat ditemukan di India, Cina, Malaysia dan Singapura.
 


5. Peacock Butterfly
 
 
Eropa memiliki banyak jumlah spesies kupu-kupu indah, meskipun mungkin yang tercantik dan paling berwarna adalah Peacock Butterfly. Merupakan jenis yang artistik dalam hal penampilan. Jenis kupu-kupu yang menakjubkan ini dapat ditemukan di Eropa dan di daerah beriklim sedang di Asia. Jenis ini bukanlah kupu-kupu besar, dasar warna pada sayap adalah warna merah berkarat, dan ujung sayap masing-masing mempunyai motif

Senin, 19 November 2012

MENGOBATI INSOMNIA

Cara Mengatasi Insomnia / Susah Tidur Secara Alami - Apakah anda mengalami susah untuk tidur atau biasa yang sering disebut insomnia? bagi yang hanya mengalaminya beberapa kali mungkin masih bisa untuk ditoleransi tapi bagaimana jika sering mengalami salah satu gejala tidur ini, pasti sangat menjengkelkan. Insomnia tak hanya masalah sulit untuk tertidur tetapi termasuk juga sulit untuk mempertahankan tidur, kedua ini adalah hal yang yang selalu dialami penderita insomnia. Orang yang menderita insomnia biasanya juga mengalami sakit kepala, sulit berkonsentrasi dan mudah marah.

Cara Mengatasi Insomnia / Susah Tidur Secara Alami


Untuk penyebab insomnia sendiri bisa datang dari beberapa hal, seperti sering bergadang, terlalu banyak mengkonsumsi makanan atau minuman yang mengandung kafein, gaya hidup yang tak sehat, dan stres. Untuk penderita insomnia kebanyakan datang dari masyarakat modern yang pada umumnya memiliki gaya hidup yang tak sehat dan tuntutan pekerjaan. Nah, bagi anda yang sedang mengalami insomnia kali ini kita akan membahas Cara Mengatasi Insomnia / Susah Tidur Secara Alami. Simak tips-tips berikut ini:
  • Hindari mengkonsumsi makanan dan minuman yang mengandung kafein sebelum tidur seperti kopi dan teh, karena kandungan kafein dapat menstimulasi otak anda tetap waspada dan segar. Hindari juga rokok serta alkohol karena dapat mempengaruhi tidur anda dalam jangka waktu yang panjang.
  • Hindari makan banyak ketika sebelum tidur karena  dapat membuat perut anda terasa tak nyaman, serta hindari juga minum terlalu banyak sebelum tidur karena dapat membuat anda ingin pipis ketika tidur.  Bagi anda yang tak tahan untuk makan, makanlah sedikit saja dan makan makanan yang mengandung karbohidrat kompleks seperti makanan yang berbahan gandum dan kentang agar juga tak membuat anda gemuk.
  • Hindari tidur yang berdekatan dengan jam tidur utama anda, seperti tidur disore hari. Ini akan membuat anda sulit tertidur di jam tidur utama anda dan akan berpengaruh pada jam bangun tidur anda.
  • Jangan sering bergadang, bergadang akan membuat tubuh anda akan sulit tertidur ketika anda akan menghentikan kebiasaaan ini, lantaran tubuh anda sudah terbiasa tidur larut malam. Serta usahakan agar anda tidur pada jam yang sama setiap malam karena akan membuat jam bangun tidur anda juga teratur.
  • Buang semua beban pikiran anda, kebanyakan orang tidak bisa tidur karena memiliki suatu masalah yang terus ia pikirkan. Maka, buanglah jauh-jauh masalah anda ketika tidur agar bisa tidur dengan nyaman.
  • Tidurlah dalam tempat yang nyaman, aturlah tempat tidur senyaman mungkin menurut anda seperti dengan lampu yang temaram atau kalau perlu matikan lampu.
  • Berolahraga, ternyata berolahraga dapat membuat anda tertidur lebih cepat dibandingkan orang yang tak berolahraga. Anda dapat memulainya dari olahraga kecil seperti senam, push-up atau hal lainnya. Tapi ingat, jangan berolahraga sebelum tidur.
Membaca buku atau mendengarkan musik, kegiatan tersebut dapat membuat anda tertidur karena akan membuat mata atau pikiran anda lelah dan tanpa tersadar anda sudah tertidur. Untuk bahan bacaan, anda dapat membaca dari hal yang paling anda sukai seperti cerpen ataupun novel sedangkan untuk musik anda dapat mendengarka musik yang menurut anda paling nyaman untuk didengarkan seperti musik klasik

TIPS MENGHILANGKAN BAU BADAN

Bau badan, ya masalah satu ini memang sangat mengganggu, ga hanya si pemilik bau badan saja bahkan dapat membuat orang di sekitar akan menjauh karena bau badan tersebut. tentunya kita tidak mau seperti itu kan ? Beragam cara sudah dilakukan untuk menghilangkan bau badan namun belum maksimal, kita pun tau bau badan dapat membuat kita merasa minder atau kadang malu bila berpapasan dengan orang lain. Belum lagi rasa tidak nyaman yang diakibatkannya huuh yang jelas nggak banget deh, orang rasanya ingin jauh-jauh dari dekat kita dan bila sudah begitu baru deh kita nyadar kalau bau badan kita mengganggu, iya loh, ternyata banyak orang yang nggak sadar kalau dirinya bau badan.

Tips Menghilangkan Bau Badan secara Alami

Bau badan umumnya dipicu oleh keringat berlebih yang bercampur dengan bakteri dan debu. Loh kok bisa bau asem ? hm keringat kita umunya asin bener ga? mungkin pembaca pernah mencicipinya baik sengaja atau tidak sengaja saat berolahraga. Keringat normalnya tidak sebau yang anda pikirkan, namun bila sudah bercampur dengan bakteri dan debu baunya nya bisa bertransformasi menjadi asam-asam basah gitu :(.

Jadi solusi untuk mengatasi bau badan sebanarnya cukup mudah hanya saja tidak semua orang terbiasa atau mungkin mau mencoba. Yang jelas intinya kita harus dengan mandi teratur dan menggosok kulit dengan halus dan benar (kalau kata orang sunda diruru) agar kotoran (daki) hilang.

Namun ternyata masalah utamanya tidak semua orang rajin mandi kadang ada rasa malas karena takut dingin :) Ya saya taulah soalnya saya sendiri pernah ngalamin itu. Ada 2 cara menghilangkan bau badan yang bisa kamu lakukan jika masalahnya takut air dingin:
  1. Memasak Air hangat
  2. Berendam ke pemandian air panas seperti cipanas, ciater dsb
dan berikut ini Tips Menghilangkan Bau Badan secara Alami
  1. Ambil 9 lembar daun sirih tua, daun sirih tua umumnya berwarna hijau tua
  2. Masak air untuk mandi
  3. Masukan 9 lembar daun sirih tadi kedalam air yang mendidih
  4. Tunggu sampai air hangat, silakan gunakan untuk mandi. Anda juga bisa menambahkan air dingin biar tidak lama menunggu.
Jika daun sirih sulit di temukan, Pembaca juga bisa menggantinya dengan Jahe.

Selain tips di atas anda juga bisa melakukan Tips Menghilangkan Bau Badan secara Alami dengan Mandi Ke Pemandian Air Panas

Tips ini saya dapatkan dari acara televisi yang sudah lupa lagi apa namanya karena sudah lama. Pemandian air panas umumnya mengandung belerang. Selain menghilangkan gatal, belerang-belerang inilah yang akan menhilangkan bau badan anda. Jangan lupa di gosok ya kulitnya hehe.
Nah sobat, demikianlah Tips Menghilangkan Bau Badan secara Alami. Semoga bermanfaat.

TIPS MENGHADAPI RADIASI HP

Seiring perkembangan teknologi yang semakin canggih, dewasa ini penggunaan HandPhone (HP) meningkat pesat. Pada masyarakat modern, HP sudah menjadi sebuah kebutuhan primer. Padahal penggunaan HP itu sendiri ternyata menimbulkan radiasi yang cukup berbahaya bagi kesehatan. Karena pada HP terdapat transmitter yang mengubah suara menjadi gelombang sinusoidal kontinu yang kemudian dipancarkan keluar melalui antenna dan gelombang ini berfluktuasi melalui udara. Gelombang RF(radio frequency) inilah yang menimbulkan radiasi elektromagnetik.

Tips Mengatasi Bahaya Radiasi HP

Diketahui, radiasi elektromagnetik terdiri dari gelombang elektrik dan energi magnetik dengan kecepatan cahaya. Semua energi elektromagnetik jatuh pada spectrum elektromagnetik, yang rangenya dari radiasi ELF(extremly low frequency) sampai sinar X dan sinar Gamma. Ketika orang menelpon, HPnya diletakkan dekat kepala. Pada posisi ini, peluang radiasi dari HP diserap oleh jaringan tubuh sangat besar. Yang sering diperdebatkan sekarang adalah seberapa besar radiasi tersebut berbahaya & apakah ada efek jangka panjang bagi kesehatan?

Para peneliti dari institusi Kesehatan menyatakan bahwa radiasi dari penggunan HP tidak berbahaya. Tetapi, radiasi HP tersebut, yang tergolong gelombang RF, tidak cukup berbahaya. Tapi bukan berarti kemungkinan adanya efek samping tidak ada. Radiasi RF pada level tinggi dapat merusak jaringan tubuh. Radiasi RF punya kemampuan untuk memanaskan jaringan tubuh seperti oven microwave memanaskan makanan. Dan radiasi tersebut dapat merusak jaringan tubuh, karena tubuh kita tidak diperlengkapi untuk mengantisipasi sejumlah panas berlebih akibat radiasi RF. Penelitian lain menunjukkan radiasi non-ionisasi (termasuk gelombang RF) menimbulkan efek jangka panjang.

Radiasi HP juga sangat berpotensi menimbulkan penyakit kanker, tumor otak, alzheimer, parkinson, fatigue (terlalu capai), dan sakit kepala. Walau dari hasil penelitian yang dilakukan para ahli, sebagian ada yang menyabutkan, kalau radiasi HP dapat menyebabkan kanker dan kelainan. Namun, ada yang menyatakan bahwa radiasi HP tidak berhubungan dengan kanker. Terlepas dari mana yang benar atau salah tentu kita sebaiknya perlu untuk bersikap waspada dan mengantisipasi.

Sebagai solusi untuk menghindari terjadinya resiko efek radiasi, ada baiknya para pengguna HP dapat memperhatikan beberapa hal:
* Menggunakan hand-free headset,
* Menggunakan HP antennanya sejauh mungkin dari tubuh,
* Jauhkan antenna selama pemakaian
* Kurangi menelpon menggunakan HP dalam gedung
* Mempergunakan HP di ruangan terbuka sesering mungkin
* Kurangi pemakaian untuk anak-anak

Dengan mengetahui resiko dari efek radiasi HP dan Tips Mengatasi Bahaya Radiasi HP, maka kita jangan lagi meremehkan resiko dari radiasi HP ini karena akibatnya bisa fatal bagi organ tubuh kita. Sedapat mungkin, kita dapat menjauhkan HP dari Anda saat Anda tidak sedang memakainya.

Jangan terlalu sering meletakkan HP dekat dengan ginjal , jantung, dan dikantung celana Anda karena ini bisa merusak ginjal, jantung, dan sistem reproduksi Anda! Juga jangan meletakkan HP dekat dengan Anda ketika tidur. Jauhkan juga barang-barang elektronik lainnya (radio, televisi, laptop) dari tempat Anda tidur karena radiasi dari barang-barang elektronik tersebut bisa membahayakan kesehatan Anda dalam jangka panjang. Radiasi yang ada mengganggu proses produksi hormone oleh tubuh kita pada saat kita tidur.

Setelah mengetahui begitu besarnya bahaya yang mengancam tubuh Anda dan Tips Mengatasi Bahaya Radiasi HP, maka mulai sekarang Anda harus bisa mengontrol diri saat menggunakan HP. Hal itu sangat penting Anda lakukan demi Kesehatan tubuh Anda. Karena Kesehatan itu sangat mahal harganya dari sebuah HP dengan falitas multimedia dan fitur yang disajikan.

Sumber : WERNA WERNA

SELALU TAMPIL CANTIK


Tips Agar Selalu Tampil Cantik Secara Alami


Pusat Penjualan KAOS DISTRO Online Murah dan Berkualitas
Tips Agar Selalu Tampil Cantik Secara Alami
Tips Agar Selalu Tampil Cantik Secara Alami >> Tampil cantik Alami - Setiap Wanita tentunya ingin selalu tampil cantik mempesona di segala aktivitasnya bahkan mereka rela mengeluarkan dana yang gak sedikit hanya demi menjaga atau menambah penampilannya. Tapi bagaimana kalo kita gak punya uang ??? apakah kita tidak dapat melakukan perawatan tubuh ?? Eittssss.....Tenang aja Sist setelah baca artikel di bawah ini sekarang Anda pun dapat tampil cantik secara alami namun tetap hemat dan menawan.

Simak 6  Tips Agar Selalu Tampil Cantik Secara Alami berikut :

1. Mandi minimal dua kali sehari agar tubuh anda lebih segar dan rileks. Perasaan yang nyaman dapat memancarkan inner beauty anda.

2. Gunakan pakaian dengan baik dan benar. Maksudnya, berpakaianlah sesuai dengan tempat dan waktu. Bila ke kantor gunakanlah pakaian formal jangan pakaian santai. Hal ini tentunya untuk mencegah image negatif terhadap penampilan anda. Pemilihan warna juga sangat penting dalam penampilan Anda jadi sudah bisakan Anda memadukan warna?

3. Sebelum beraktivitas di luar rumah terlebih dahulu hias diri anda agar wajah terlihat lebih fresh. Gunakan make up secukupnya saja jangan terlalu berlebihan dan tambahkan dengan wewangian yang tidak terlalu menyengat sebab wangi yang menyengat akan membuat orang-orang terganggu.

4. Konsumsi buah-buahan setiap pagi hari untuk menjaga kelembaban dan elastisitas kulit sehingga terlihat lebih segar dan bercahaya.

5. Jangan lupa untuk memperbanyak mengkonsumsi air putih terutama saat padatnya aktivitas keseharian anda. Selain menjaga tubuh tetap bugar, air putih juga berperan dalam menjaga kelembaban kulit sehingga membuat kulit Wajah Tampil Cantik Secara Alami.

6. Selalu tersenyum. Orang lebih senang berada di dekat orang yang tidak mahal senyum. Senyuman juga dapat membuat anda lebih rileks dan senyum juga mempunyai manfaat bagi Kesehatan (baca : Manfaat tersenyum bagi kesehatan. )

Gimana sist Tips Agar Selalu Tampil Cantik Secara Alami, Jika tulisan ini bermanfaat Jangan lupa di share ya ^_^.


LANGKAH BIJAK MENGHADAPI STRESS

bagaimana menghadapi stress1Pernahkah kening anda berkerut dan merasa pusing karena melihat setumpukan pekerjaan yang harus diselesaikan? Menghadapi marahan bos yang bertubi-tubi karena perfomansi anda kurang baik akhir-akhir ini? Sementara anda mulai bosan dengan rutinitas sehari-hari, enggan berangkat ke kantor dan rasanya ingin mengundurkan diri saja dari pekerjaan yang anda telah tekuni selama ini? Jika anda mengalami hal tersebut, jangan cepat-cepat mengambil keputusan yang nantinya anda sesali. Anda sedang mengalami burn out atau stress .

Tidak ada manusia yang terhindar dari stress. Seorang ahli jiwa bernama Maxwell Malts mengemukakan bahwa zaman ini adalah abad stress. Kekhawatiran, rasa lemas, insomnia, sakilt lambung akut dan berbagai penyakit lainnya merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari kehidupan kita sehari-hari. Stres dapat mengganggu kesehatan dan tentu saja konsentrasi kita .
Definisi stress
Stres merupakan reaksi tubuh manusia terhadap stressor. Reaksi tersebut merupakan upaya untuk menyesuaikan diri terhadap gangguan keseimbangan diri, yang mengakibatkan terjadinya proses homeostasis, yakni proses agar manusia tetap sehat. Usaha tersebut dilakukan agar tubuh dan jiwa bisa menghadapi bahaya.
Hasil penelitian dari Hans Seyle, menunjukkan bahwa penyesuaian pada tubuh menyebabkan cortex cerebri (bagian otak untuk berpikir) memberi tanda bahaya kepada hipotalamus (otak tengah). Saat itu, terjadilah rangsangan pada system saraf simpatis yang menyebabkan perubahan pada system tubuh, diantaranya: denyut jantung bertambah cepat, tekanan darah meningkat serta tubuh mudah mengeluarkan keringat. Bila stress tidak lagi terkontrol, maka kelenjar adrenal akan mengeluarkan kortikoid yang menyebabkan hambatan pada system pencernaan, reproduksi bahkan respon kekebalan.
Upaya untuk terhindar dari stress akan mustahil selama kita masih hidup. Dalam setiap aktivitas kehidupan kita sehari-hari, terutama dalam menghadapi pekerjaan di kantor, pasti acapakali ada saja kendala atau hambatan yang harus kita lalui dan selesaikan. Tinggal sekarang bagaimana kita menyiasati stress tersebut agar tidak menimbulkan dampak yang negative dalam kehidupan dan tentu saja dalam pekerjaan kita.
Kiat menghadapi stress

Ada beberapa hal yang bisa anda lakukan untuk mengatasi stress, diantaranya:
1.Relaksasi
Pada jam istirahat, cobalah untuk melakukan relaksasi otot secara progresif dan sistematis. Lemaskan otot-otot tubuh dengan bertumpu pada tangan, lengan, muka, kepala, leher, bahu, dada, lambung dan punggung bawah, lalu terakhir ke daerah kaki. Tiap otot ditegangkan selama 5-7 detik kemudian dikendorkan selama 12-15 detik. Prosedur tersebut diulang sampai 5 kali. Metode relaksasi ini niscaya bisa membantu untuk mereda stress yang anda alami
2.Terapi musik
Hal lain yang bisa membuat anda berada dalam kondisi rileks adalah musik. Seorang pakar bernama Corelini telah meneliti pengaruh positif musik terhadap kesehatan jiwa. Musik dapat memperbaiki gangguan psikologis dan mengembalikan tubuh pada kondisi normal. Pilihlah musik yang sesuai dengan minat anda. Kemudian dengarkanlah dalam situasi yang rileks untuk menghilangkan rasa penat seusai pulang kantor. Musik yang dianjurkan adalah jenis musik yang tidak terlalu serius dan memiliki ritme yang mengalun. Jenis musik seperti ini biasanya yang bernuansa instrumentalia. Musik tersebut kemudian diputar dengan durasi 10-30 menit, bisa membantu anda menghilangkan rasa penat sehabis pulang kantor di tengah kemacetan atau kepadatan mobil yang sedang anda kendarai.
3.Berolah raga
Olah raga merupakan salah satu bentuk kartasis yang bisa melepaskan sedikit demi sedikit rasa stress yang anda alami. Dengan berolah raga, anda bisa melepaskan ketegangan yang kerapkali anda alami di tempat kerja dan menggantinya dengan memberikan suasana rileks pada tubuh. Sepulang dari kantor,  anda bisa mencari bentuk olah raga yang bisa menimbulkan perasaan senang, seperti mengunjungi pusat kebugaran di dekat kantor anda atau bahkan renang di tempat sport club terdekat di rumah anda.
4.Selesaikan masalah anda
Jika anda memiliki masalah dengan atasan atau dengan rekan sekerja, seberapa besar usaha anda untuk mengatasi rasa stress tersebut, tentu saja tidak berhasil karena anda tidak menyelesaikan dari sumber permasalahannya. Cobalah mencari jalan keluar dengan cara berdiskusi mengenai kesalahpahaman yang seringkali terjadi sehingga lingkungan kerjapun terasa nyaman dan menyenangkan bagi anda. Jika masalah tersebut berkaitan dengan pekerjaan, mungkin anda perlu memikirkan ulang metode kerja anda selama ini. Cobalah membuat perencanaan kerja berdasarkan prioritas dan derajat kepentingannya sehingga semua pekerjaan dapat selesai dalam waktu deadline yang ditentukan
5.Ubahlah persepsi negative yang anda miliki selama ini
Cobalah untuk berpikir positif dalam melihat suatu permasalahan di tempat kerja anda. Atasan yang marah-marah pada anda bukan berarti ia sentimen atas hasil kerja anda. Tapi cobalah ambil positifnya bahwa atasan anda memberikan suatu masukan atau feedback yang berguna untuk pengembangan kinerja anda di kemudian hari. Segala sesuatunya bersumber dari pikiran. Kuncinya dalam menghadapi stress adalah just positive thinking. Di atas semuanya itu, cobalah untuk menghargai pekerjaan anda saat ini mengingat beribu-ribu orang di luar sana yang sulit mencari pekerjaan karena tidak bernasib mujur seperti anda.

Langkah bijak menghadapi stress

Posted by on Nov 11, 2009 in motivational | 69 comments
bagaimana menghadapi stress1Pernahkah kening anda berkerut dan merasa pusing karena melihat setumpukan pekerjaan yang harus diselesaikan? Menghadapi marahan bos yang bertubi-tubi karena perfomansi anda kurang baik akhir-akhir ini? Sementara anda mulai bosan dengan rutinitas sehari-hari, enggan berangkat ke kantor dan rasanya ingin mengundurkan diri saja dari pekerjaan yang anda telah tekuni selama ini? Jika anda mengalami hal tersebut, jangan cepat-cepat mengambil keputusan yang nantinya anda sesali. Anda sedang mengalami burn out atau stress .

Tidak ada manusia yang terhindar dari stress. Seorang ahli jiwa bernama Maxwell Malts mengemukakan bahwa zaman ini adalah abad stress. Kekhawatiran, rasa lemas, insomnia, sakilt lambung akut dan berbagai penyakit lainnya merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari kehidupan kita sehari-hari. Stres dapat mengganggu kesehatan dan tentu saja konsentrasi kita .
Definisi stress
Stres merupakan reaksi tubuh manusia terhadap stressor. Reaksi tersebut merupakan upaya untuk menyesuaikan diri terhadap gangguan keseimbangan diri, yang mengakibatkan terjadinya proses homeostasis, yakni proses agar manusia tetap sehat. Usaha tersebut dilakukan agar tubuh dan jiwa bisa menghadapi bahaya.
Hasil penelitian dari Hans Seyle, menunjukkan bahwa penyesuaian pada tubuh menyebabkan cortex cerebri (bagian otak untuk berpikir) memberi tanda bahaya kepada hipotalamus (otak tengah). Saat itu, terjadilah rangsangan pada system saraf simpatis yang menyebabkan perubahan pada system tubuh, diantaranya: denyut jantung bertambah cepat, tekanan darah meningkat serta tubuh mudah mengeluarkan keringat. Bila stress tidak lagi terkontrol, maka kelenjar adrenal akan mengeluarkan kortikoid yang menyebabkan hambatan pada system pencernaan, reproduksi bahkan respon kekebalan.
Upaya untuk terhindar dari stress akan mustahil selama kita masih hidup. Dalam setiap aktivitas kehidupan kita sehari-hari, terutama dalam menghadapi pekerjaan di kantor, pasti acapakali ada saja kendala atau hambatan yang harus kita lalui dan selesaikan. Tinggal sekarang bagaimana kita menyiasati stress tersebut agar tidak menimbulkan dampak yang negative dalam kehidupan dan tentu saja dalam pekerjaan kita.
Kiat menghadapi stress

Ada beberapa hal yang bisa anda lakukan untuk mengatasi stress, diantaranya:
1.Relaksasi
Pada jam istirahat, cobalah untuk melakukan relaksasi otot secara progresif dan sistematis. Lemaskan otot-otot tubuh dengan bertumpu pada tangan, lengan, muka, kepala, leher, bahu, dada, lambung dan punggung bawah, lalu terakhir ke daerah kaki. Tiap otot ditegangkan selama 5-7 detik kemudian dikendorkan selama 12-15 detik. Prosedur tersebut diulang sampai 5 kali. Metode relaksasi ini niscaya bisa membantu untuk mereda stress yang anda alami
2.Terapi musik
Hal lain yang bisa membuat anda berada dalam kondisi rileks adalah musik. Seorang pakar bernama Corelini telah meneliti pengaruh positif musik terhadap kesehatan jiwa. Musik dapat memperbaiki gangguan psikologis dan mengembalikan tubuh pada kondisi normal. Pilihlah musik yang sesuai dengan minat anda. Kemudian dengarkanlah dalam situasi yang rileks untuk menghilangkan rasa penat seusai pulang kantor. Musik yang dianjurkan adalah jenis musik yang tidak terlalu serius dan memiliki ritme yang mengalun. Jenis musik seperti ini biasanya yang bernuansa instrumentalia. Musik tersebut kemudian diputar dengan durasi 10-30 menit, bisa membantu anda menghilangkan rasa penat sehabis pulang kantor di tengah kemacetan atau kepadatan mobil yang sedang anda kendarai.
3.Berolah raga
Olah raga merupakan salah satu bentuk kartasis yang bisa melepaskan sedikit demi sedikit rasa stress yang anda alami. Dengan berolah raga, anda bisa melepaskan ketegangan yang kerapkali anda alami di tempat kerja dan menggantinya dengan memberikan suasana rileks pada tubuh. Sepulang dari kantor,  anda bisa mencari bentuk olah raga yang bisa menimbulkan perasaan senang, seperti mengunjungi pusat kebugaran di dekat kantor anda atau bahkan renang di tempat sport club terdekat di rumah anda.
4.Selesaikan masalah anda
Jika anda memiliki masalah dengan atasan atau dengan rekan sekerja, seberapa besar usaha anda untuk mengatasi rasa stress tersebut, tentu saja tidak berhasil karena anda tidak menyelesaikan dari sumber permasalahannya. Cobalah mencari jalan keluar dengan cara berdiskusi mengenai kesalahpahaman yang seringkali terjadi sehingga lingkungan kerjapun terasa nyaman dan menyenangkan bagi anda. Jika masalah tersebut berkaitan dengan pekerjaan, mungkin anda perlu memikirkan ulang metode kerja anda selama ini. Cobalah membuat perencanaan kerja berdasarkan prioritas dan derajat kepentingannya sehingga semua pekerjaan dapat selesai dalam waktu deadline yang ditentukan
5.Ubahlah persepsi negative yang anda miliki selama ini
Cobalah untuk berpikir positif dalam melihat suatu permasalahan di tempat kerja anda. Atasan yang marah-marah pada anda bukan berarti ia sentimen atas hasil kerja anda. Tapi cobalah ambil positifnya bahwa atasan anda memberikan suatu masukan atau feedback yang berguna untuk pengembangan kinerja anda di kemudian hari. Segala sesuatunya bersumber dari pikiran. Kuncinya dalam menghadapi stress adalah just positive thinking. Di atas semuanya itu, cobalah untuk menghargai pekerjaan anda saat ini mengingat beribu-ribu orang di luar sana yang sulit mencari pekerjaan karena tidak bernasib mujur seperti anda.
Previous Post Next Post Back to Top